Syarat dan Ketentuan

Seluruh layanan yang diberikan di situs kapalwisatalabuanbajo.com mengikuti aturan Syarat dan Ketentuan yang berlaku dan ditetapkan oleh kapalwisatalabuanbajo.com (Dharmawisata Tentram Sejahtera).

Syarat dan Ketentuan Umum

  • Informasi dan harga sewa kapal labuan bajo & open trip yang tercantum di website kapalwisatalabuanbajo.com adalah informasi dan harga yang masih berlaku.
  • Harga dapat berubah sewaktu-waktu, dan harga serta pemesanan tidak mengikat tanpa disertai uang muka DP (downpayment) dan konfirmasi ke kami.
  • Semua perubahan harga dan informasi akan diinformasikan melalui website kapalwisatalabuanbajo.com
  • Harga bisa berubah setiap saat dan harga serta pemesanan tidak mengikat jika tanpa disertai uang muka dengan konfirmasi.
  • Semua perubahan Harga dan Informasi akan diinformasikan melalui website kapalwisatalabuanbajo.com
  • Jam kerja dan pelayanan kantor kapalwisatalabuanbajo.com adalah hari Senin-Sabtu dari pukul 09.00-18.00 WITA. Semua komunikasi (via telepon, WhatsApp, email) dan proses order dapat dilakukan pada jam kerja tersebut atau melalui layanan online 24 jam. Kami akan merespons secepat mungkin.
  • Untuk konsultasi fast response, bisa chat WhatsApp atau telepon ke nomor handphone yang tertera di kontak.
  • Semua detail paket tour meliputi harga, itinerary, dan fasilitas kami jamin sesuai yang tercantum di website kapalwisatalabuanbajo.com

PEMESANAN LAYANAN

  • Pemesanan dapat dilakukan dengan cara booking online melalui form booking, WhatsApp, email dan telepon.
  • Pastikan data yang Anda kirimkan benar, termasuk nama, tanggal, jam, nomor kontak, alamat email, dan jumlah peserta.
  • Bacalah dengan teliti semua informasi pada surat konfirmasi tour yang kami kirimkan, termasuk nama, tanggal, jam, nomor kontak, alamat email, jumlah peserta, itinerary, dan fasilitas tour.
  • Kesalahan dalam mengirimkan dan mengonfirmasi data dapat menyebabkan kegagalan tour. Kami tidak bertanggung jawab atas kesalahan data setelah konfirmasi tour dikirimkan.

Metode Pembayaran

  • Down payment minimal sebesar 50% untuk sewa kapal phinisi/speed boat dan 30% untuk open trip dari total biaya untuk setiap reservasi/pemesanan.
  • Pembayaran down payment 50% untuk sewa kapal phinisi/speed boat dan 30% untuk open trip dilakukan setelah reservasi Anda dikonfirmasi oleh tim kami bahwa pelayanan yang Anda pesan tersedia. Kami tidak akan meminta deposit dalam bentuk apapun bila mana pemesanan Anda belum dikonfirmasi.
  • Pembayaran down payment dilakukan melalui transfer bank ke rekening yang tercantum dalam performa invoice.
  • Setelah Anda melakukan pembayaran down payment, harap melakukan konfirmasi pembayaran melalui email dengan menyertakan data booking dan tanda bukti transfer.
  • Pelunasan pembayaran bisa dilakukan paling lambat H-7 sebelum keberangkatan tour, atau pada booking tour tertentu, metode pembayaran pelunasan bisa dilakukan saat on tour di hari pertama sebelum menaiki kapal.

PEMBATALAN TOUR WISATA

Pembatalan dari Pihak Pemesan

  • Jika peserta melakukan pembatalan sebelum tanggal trip dengan alasan apapun, maka akan dikenakan biaya pembatalan dengan ketentuan sebagai berikut :
    • Setelah pendaftaran : Deposit hangus (non-refundable)
    • 15 hari sebelum tanggal tour : 75% dari biaya paket tour
    • Kurang dari 7 hari sebelum tanggal tour : 100% dari biaya paket tour
  • Biaya pembatalan juga dikenakan kepada peserta yang mengubah tanggal keberangkatan atau mengubah paket wisata.
  • Jika pembatalan terjadi karena force majure, karena bencana alam, huru hara, terorisme, pandemi, tidak dapat melaksanakan permit (perijinan sailing dan lain-lain). Oleh karena itu, pengembalian uang akan mengikuti kebijakan dari pihak penerbangan, hotel, transportasi dan semua pihak yang terkait dengan tur.
  • Jika batal sepihak pada H-7 trip dan sudah full payment, dapat melakukan reschedule. Pembatalan sepihak wajib melampirkan bukti (Sakit: Surat dokter, Flight cancel: info penerbangan; dll)
  • Keterlambatan & Kesalahan jadwal, yang diakibatkan oleh Bencana alam, demonstrasi,Kecelakaan dan Huru hara atau diakibatkan oleh kesalahan peserta dan Tanpa Konfirmasi kami anggap sebagai pembatalan sepihak oleh peserta tour.
  • Semua Perubahan dan Pembatalan harap diinformasikan secara tertulis melalui email, Perubahan dan pembatalan tanpa informasi melalui email dianggap tidak berlaku.

Penundaan atau Pembatalan Jadwal Kunjungan

  • Penundaan atau pembatalan jadwal kunjungan dan segala peristiwa yang terjadi tanpa kendali dari pihak Kapal Wisata Labuan Bajo.
  • Kami berhak membatalkan trip dengan pertimbangan tertentu di luar kemampuan kami (perizinan berlayar, bencana alam, cuaca buruk, pandemi, kerusuhan, dll). Dalam hal ini, uang DP peserta akan dikembalikan, mengikuti kebijakan dari pihak penerbangan, hotel, transportasi, dan pihak terkait lainnya.
  • Jika destinasi tujuan tidak dapat dikunjungi karena bencana, cuaca buruk, penutupan tempat wisata, atau sebab lain di luar kendali kami, peserta tidak berhak meminta kompensasi atau pengembalian biaya.
  • Saat trip sailing Komodo berlangsung, prinsip safety first selalu dipegang. Jika cuaca atau arus laut tidak mendukung, beberapa itinerary akan diubah demi keselamatan peserta. Diharapkan pengertian dari peserta karena perubahan dilakukan demi kelancaran perjalanan dan keamanan peserta.

Kapal Wisata Labuan Bajo Tidak Bertanggung Jawab dan Tidak Dapat Digugat untuk:

  • Biaya kerugian atas keterlambatan yang disebabkan oleh peserta, seperti keterlambatan saat tiba di meeting point.
  • Kehilangan barang-barang pribadi, termasuk koper, kamera, tas, perhiasan, dan lain-lain.
  • Kehilangan perlengkapan wisata oleh peserta. Biaya penggantian perlengkapan wisata menjadi tanggung jawab peserta.
  • Kecelakaan, kerusakan, kehilangan, dan keterlambatan bagasi dari pesawat menuju meeting point.
  • Kelalaian peserta saat trip berlangsung yang mengakibatkan peserta sakit, cedera, atau kematian.
  • Jika ada layanan dalam paket tour yang tidak digunakan oleh peserta dengan alasan apapun, maka tidak ada pengembalian dalam bentuk uang atau apapun untuk layanan tersebut.

Persetujuan Syarat dan Ketentuan

Dengan menyetujui syarat dan ketentuan ini, peserta trip secara otomatis menyetujui dan tunduk pada semua aturan yang telah ditetapkan oleh Kapal Wisata Labuan Bajo. Peserta dianggap telah membaca, memahami, dan menerima semua ketentuan yang berlaku tanpa terkecuali.